» » » Pilpres 2014: Persaingan di Lampung Sangat Ketat


Hari Ini Seknas Petani Pendukung Jokowi di Lampung Dideklarasikan


Siti Qodratin/Teraslampung.com

BANDARLAMPUNG -  Gerakan kampanye sangat masif yang dilakukan tim kampanye capres-cawapres lain tidak boleh dianggap enteng oleh tim pemenangan Jokowi-JK. Lampung memiki nilai strategis untuk mendulang suara pada pemilu presiden di wilayah Sumatera, selain Sumatera Selatan dan Sumatera Utara. Itulah sebabnya, Jokowi memberikan perhatian khusus untuk Lampung.

“Jokowi memberikan perhatian khusus, mengingat jumlah suara yang diperbutkan di Lampung termasuk besar. Persaingan pun sangat ketat, apalagi pihak pesaing sangat gencar kampanye dengan berbagai cara,” kata Ketua Sekretariat Nasional Pemenangan Jokowi-JK wilayah Lampung, Dedy Mawardi, Selasa (3/6).

Dedy mengatakan, bersama Sumatera Selatan dan Sumatera Utara,  Lampung dinilai Jokowi sebagai daerah pengangga. Agar bisa mendulang suara dalam jumlah besar, para relawan Jokowi harus bekerja keras. Termasuk bekerja untuk menangkis kampanye hitam.

Dedy menilai persaingan perebutan suara pada Pilpres mendatang di Lampung cukup ketat, mengingat gerakan lawan politik begitu masif mempengaruhi masyarakat dengan cara apa pun.

"Selain itu, tim kami di lapangan juga cukup merasa kesulitan mempengaruhi masyarakat untuk mau memilih Jokowi, itu kami sadari makanya Jokowi memandang khusus pemilih di Lampung," ujar dia.

Untuk mempengaruhi pemilih mengambang, ia mengharapkan Jokowi bisa datang ke Lampung lebih dari dua kali. "Target untuk kemenangan di Lampung harus tercapai mengingat Lampung daerah strategis," kata dia lagi.

Sementara itu, Seknas Petani Pendukung Jokowi di Lampung hari ini dideklarasikan di Gedung Kantor Bantuan Hukum (KBH) di Jl Gajah Mada, Tamjungkarang Timur, Bandarlampung. Sedikitnya 50 petani dari perwakilan Lampung Selatan dan Kabupaten Pringsewu menghadiri deklarasi tersebut.

Dedi menambahkan untuk kemenangan Jokowi, petani di Lampung setiďaknya mendulang suara 15 persen sedangkan Seknas Jokowi sendiri menargetkan perolehan 60 persen suara.

“Banyak masalah yang dihadapi petani di Lampung. Kami yakin hanya Jokowi yang memiliki formula tepat untuk mengatasi banyaknya persoalan yang dihadapi petani tersebut. Salah satunya adalah dengan program reforma agraria,” kata dia.


«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Leave a Reply