» » Kepala Dinas Perhubungan Meninggal Saat Hadiri Pelantikan Gubernur Lampung

Zainal Asikin/teraslampung.com

BANDAR LAMPUNG - Kejadian menghebohkan terjadi di gedung DPRD Provinsi Lampung, saat tengah berlangsungnya pelantikan gubernur dan wakil gubernur terpilih, M Ridho Ficardo dan Bachtiar Basri. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Erwin Hamdani yang baru datang di gedung DPRD Lampung terjatuh di tangga, dan tidak sadarkan diri. Senin (2/6) sekitar pukul 08.30 WIB, Erwin kemudian dilarikan ke RSUD A Dadi Cokrodipo, namun nyawanya tidak dapat diselamatkan lagi.

Pihak sekretariat dan keamanan kontan sibuk menolong dan menggotong tubuh Erwin yang terjatuh dan terlihat pucat. Saat itu juga langsung membawa Erwin turun dan keluar dari gedung DPRD untuk dibawa ke rumah sakit.

Informasi yang didapat teraslampung.com dari bagian sekretariat DPRD, Kepala dinas (Kadis) Perhubungan Erwin Hamdani dikabarkan meninggal dunia saat dalam perjalanan menuju RS A Dadi Tjokrodipo Kota Bandar Lampung.

Very, staf protokoler DPRD Provinsi Lampung mengatakan, bahwa Erwin yang saat itu sudah duduk di deretan para tamu undangan di ruang pelantikan tiba-tiba saja terjatuh.

"Kita tidak tahu penyebabnya secara pasti, yang saya liat tiba-tiba dia (Erwin-Red) langsung jatuh. Ya kalau melihat dari gejalanya mungkin kena serangan jantung," ujar Very kepada wartawan, Senin (2/6).

Terpisah, Kepala Bidang Humas Polda Lampung, AKBP Sulistyaningsih mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima dari Humas DPRD Lampung, Erwin Hamdani menghembuskan napas terakhirnya dalam perjalanan menuju RS A Dadi Tjokrodipo Bandarlampung.

"Ya, informasi yang kami terima dari Humas DPRD Lampung seperti itu, beliau (Erwin Hamdani-Red) meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit. Informasi sementara, diduga terkena serangan jantung. Jenazah almarhum langsung dibawa di kediamannya di jalan Hayam Wuruk Gg. Putri Balau,No.10 Kelurahan Kedamaian, Tanjungkarang Timur, Bandarlampung" ujar Sulis, Senin (2/6).

«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Leave a Reply