» » » » PT KAI Jual Tiket Kereta Lebaran Tambahan

Semua Tiket Lebaran 2014 Sudah Habis Terjual



JAKARTA, Teraslampung.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberi kesempatan kepada para calon pemudik Lebaran 2014 untuk membeli tikat mudik di wilayah Jawa mulai pukul 00.00 WIB pada Kamis (15/5).

Sebelumnnya, Manajer PT KAI Daop III Cirebon, Suprapto, Senin (12/5) mengatakan total tiket mudik yang disediakan untuk H-7sampai H+7 (21 Juli - 5 Agustus 2014) tersebut untuk 21.792 penumpang.

Suprapto menambahkan, selama masa angkutan lebaran, wuntuk wilayah Jawa PT KAI menyiapkan 293 rangkaian KA reguler dan 32 KA tambahan, yang terdiri dari 18 KA tambahan komersial serta 14 KA ekonomi subsidi (PSO), dengan total tempat duduknya mencapai 197.136 kursi.

PT KAI akan menambahkan 18 KA tambahan komersial itu yaitu Argo Lawu Leb (Jakarta-Solo/pp), Gajayana Leb (Jakarta-Malang/pp), Gumarang Leb (Jakarta-Surabaya/pp), Purwojaya Leb (Pasar Senen Jakarta-Kutoarjo/pp), Lodaya Leb Pagi (Bandung-Solo/pp), Lodaya Leb Malam (Bandung-Solo/pp), Sancaka Leb (Yogyakarta-Surabaya Gubeng/pp), Jaka Tingkir (Pws-Pasar Senen Jakarta/pp) dan Kutojaya Utara Leb Pagi (Pasar Senen-Kutoarjo/pp).

Dari  14 KA ekonomi PSO (subsidi) yang menjadi KA tambahan adalah KA Tawang Jaya Leb (Semarang Poncol - Pasarsenen/pp), KA Pasundan Leb (Surabaya Gubeng - Kiaracondong/pp) dan KA Kutojaya Utara Leb (Pasar Senen - Kutoarjo/pp).

Sedang untuk KA Kutojaya Selatan Leb (Kiaracondong - Kutojaya/pp), KA Kertajaya Leb (Pasarsenen - Surabaya Pasar Turi/pp), KA Matarmaja Leb (Pasarsenen - Malang/pp) dan KA Mantap Leb (Pasar Senen - Madiun/pp).

Sebelumnya dikabarkan, meskipun Idul Fitri masih sebulan lebih, tetapi sejak 27 April 2014 atau hari kesembilan penjualan tiket, sebagian besar tiket kereta api untuk mudik Lebaran untuk sebagian besar jurusan di Pulau Jawa sudah habis terjual. Hari kesembilan ini merupakan penjualan untuk keberangkatan H-2 Lebaran atau 26 Juli 2014.

Pada 15 Mei 2015 semua tiket Lebaran untuk semua jurusan sudah habis. Itulah sebabnya PT KAI malam ini (15/4) membuka kesembatan kepada masyarakat untuk membeli tiket KA untuk tujuan Pulau Jawa.

«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Leave a Reply